Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sri Mulyani: RI Dapat Rp1,5 Triliun Tekan Emisi Gas

Rina Anggraeni , Jurnalis-Kamis, 27 Agustus 2020 |14:19 WIB
Sri Mulyani: RI Dapat Rp1,5 Triliun Tekan Emisi Gas
Sri Mulyani (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Pemerintah Indonesia mendapatkan pengakuan atas pengurangan emisi gas rumah kaca dari kegiatan deforestasi dan degradasi hutan. Pengakuan tersebut berupa persetujuan dari Global Climate Fund (GCF) untuk mengucurkan dana USD103,78 juta atau sekitar Rp1,5 triliun (Rp 14.700 per USD).

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan pendanaan ke Indonesia ini bahkan melampaui pembiayaan dari GCF ke Brasil yang memiliki Hutan Amazon. Sebelumnya, Brasil mendapatkan pendanaan sebesar USD96,5 juta dengan skema yang sama.

 Baca juga: Jepang, Negara Maju yang Langganan Bencana Alam

"Indonesia mendapatkan dana USD103,78 juta agar bisa mengurangi emisi yang mana terjadi di kebakaran hutan," ujar Sri Mulyani dalam video virtual, Kamis (27/8/2020)

Mantan anggota Bank Dunia ini menyatakan, mengapresiasi kinerja Kementerian LHK dan seluruh pemangku kepentingan untuk mencapai pendanaan tersebut. "Khususnya dalam rangka menjaga salah satu yang merupakan sumber emisi karbon, yakni deforestasi dan degradasi," ujarnya, dalam kesempatan yang sama.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement