Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Banyak Penipuan Alat Kesehatan Selama Covid-19, PPATK Bocorkan Modusnya

Suparjo Ramalan , Jurnalis-Rabu, 16 Desember 2020 |21:48 WIB
Banyak Penipuan Alat Kesehatan Selama Covid-19, PPATK Bocorkan Modusnya
Laporan Keuangan (Foto: Shutterstock)
A
A
A

JAKARTA - Jumlah tindak pidana kasus penipuan (fraud) meningkat di tengah pandemi Covid-19. Salah satunya adalah tindak kejahatan di sektor pengadaan alat kesehatan dan pemanfaatan teknologi.

Baca Juga: Dana Pensiun PNS Belum Dibayar Asabri, Sri Mulyani Turun Tangan

Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) Dian Ediana Rae mengatakan, kasus penipuan bergeser ke ranah pengadaan alat kesehatan dan pemanfaatan teknologi.

"Penipuan itu agak meningkat cukup signifikan saat pandemi sekarang. Karena ini terkait dengan beberapa hal. Pertama meningkatnya transaksi terkait alat-alat kesehatan, kemudian ini karena pemanfaatan teknologi," ujarnya, Rabu (16/12/2020).

Baca Juga: Polri Tingkatkan Dugaan Korupsi Asabri ke Penyidikan, 3 Laporan Didalami

Dia bilang, modus penipuan ini banyak bermula dari peretasan email dalam transaksi alat kesehatan. Pasca email diretas, akhirnya dana yang seharusnya dibayarkan ke pihak penjual malah dialihkan ke orang lain yang tidak berhak.

"Itu bisa dikatakan banyak melibatkan orang-orang kita, pemilik rekening di kita. Sebagian bisa kita selamatkan karena cepat. Artinya kalau laporannya cepat bisa kita bekukan, hentikan transaksinya. Tetapi kalau telat uangnya sudah keburu diambil," kata dia.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement