Setelah berdialog Mendag, US Secretary of Commerce Gina Raimondo menyatakan kesiapannya untuk mengumpulkan komitmen beberapa investor dengan total komitmen awal sebesar USD 100 juta setara Rp14,5 triliun untuk berinvestasi di perusahaan startup Indonesia yang paling potensial.
Sebelumnya, Muhammad Lutfi memimpin pertemuan delegasi Indonesia dengan pengusaha dan investor dari Swiss, didampingi Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadahlia.
Menariknya dalam pertemuan tersebut, sejumlah pengusaha dan investor Swiss menyatakan ketertarikannya untuk menanamkan modalnya di Indonesia, khususnya di sektor pariwisata, kelautan, dan investasi di Ibukota baru Nusantara.
Sedangkan Mendag Lutfi justru tertarik pada sektor koperasi dan agribisnis yang menurutnya terlihat maju selama kunjungan ke Swiss ini.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)