JAKARTA – Harta kekayaan Rahayu Saraswati Djojohadikusumo akan diulas dalam artikel ini. Rahayu Saraswati Djojohadikusumo merupakan anggota DPR RI 2014-2019 dari Partai Gerindra.
Rahayu Saraswati Djojohadikusumo tercatat memiliki harta kekayaan yang fantastis. Diketahui, harta kekayaannya mencapai Rp23,7 miliar.
Dihimpun Okezone dari berbagai sumber, Jumat (3/6/2022), berdasarkan data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) KPK, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo melaporkan harta kekayaannya senilai Rp23.771.853.608.
Pada laporan tersebut tercatat, keponakan Prabowo Subianto itu memiliki 12 tanah dan bangunan yang tersebar di Jakarta, Bogor, Bandung, Bekasi, Kebumen, hingga Wonogiri.