JAKARTA - Masyarakat di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur harus mendapat manfaat besar dengan pemindahan Ibu Kota Nusantara ke wilayahnya.
Wakil Kepala Otorira IKN, Dhony Rahajoe mengatakan pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Penajam Paser Utara harus menciptakan ekonomi yang besar. Menurutnya, harus dimanfaatkan oleh warga asli Kalimantan Timur untuk menjadi pemain pasar dari adanya pemindahan ibu kota beserta para pembantu pemerintah.
Baca Juga:Â Rusia Ingin Bangun Kereta di Ibu Kota Baru, Begini Kata Otoritas IKN
Oleh sebab itu, pelatihan kepada masyarakat menjadi penting dilakukan sebagai bekal untuk masyarakat sehingga tidak hanya menjadi penonton namun bisa memetik manfaat dari adanya pembangunan proyek tersebut.
"Masyarakat yang datang nanti akan menjadi pasar dan peluang usaha yang baik. Peserta pelatihan bisa jadi pengisi di pasar tersebut,” kata Dhonny, Senin (4/6/2022).
Baca Juga:Â 26 Proyek KPBU Dibangun 2023, Ada Ibu Kota Nusantara
Menurutnya, selain membangun infrastruktur fisik, hal penting dalam pembangunan IKN adalah membangun infrastruktur sosial yang juga harus menguatkan karakter masyarakat sekitar Ibu Kota Nusantara.