Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Pengusaha Sukses di RI yang Dulu Hidupnya Susah, Nomor 3 Pembuat Mi

Rina Anggraeni , Jurnalis-Rabu, 27 Juli 2022 |09:22 WIB
5 Pengusaha Sukses di RI yang Dulu Hidupnya Susah, Nomor 3 Pembuat Mi
Ilustrasi Pengusaha Sukses (Foto: Shutterstock)
A
A
A

2. Ciputra

Taipan di bidang Properti, Ciputra, mengungkapkan bila ingin menjadi seorang pengusaha (entrepreneur) bukanlah suatu hal yang mudah. Ibaratnya, selalu ada kondisi di mana ada kebangkitan dan penurunan.Ciputra dikenal sebagai salah satu contoh enterpreneur tersukses di Indonesia. Konglomerat properti ini dikenal dengan nama lengkap Dr (HC) Ir. Ciputra dan merupakan pendiri asosiasi perusahaan properti terbesar di Indonesia yakni Realestat Indonesia (REI).

Pria kelahiran kota kecil Parigi, Sulawesi Tengah pada 24 Agustus 1931 ini memiliki nama lain Tjie Tjin Hoan. Dia merupakan anak ketiga dari pasangan Tjie Sim Poe dan Lie Eng Nio yang berlatar belakang keluarga sederhana.

Pak Ci, demikian dia akrab dipanggil memulai usahanya dari nol, melewati jalan terjal berliku, dan bukan warisan orang tua.Di usia yang sangat muda, dia pun harus berjuang untuk menghidupi keluarganya. Sering kali dia bertelanjang kaki pergi berburu ke hutan sekadar untuk mendapat uang saku tambahan.

Berbagai hinaan dari orang lain juga kerap diterima keluarganya karena kondisi ekonomi yang susah. Namun, luka itulah yang menjadi pembakar semangatnya untuk melawan keadaan.

3. Sudono Salim

Indomie adalah salah satu merek mi instan yang populer di Indonesia. Mi ini berada di bawah naungan PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk.

Namun, Indofood tidak hanya memproduksi Indomie. Banyak produk-produk tenar lainnya yang muncul dari perusahaan ini seperti Pop Mie, Chitato, Indomilk dan masih banyak lagi.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement