JAKARTA - Viral Sarapan lebih murah dari bayar parkir. Sarapan tersebut bisa dibeli dengan harga seribu Rupiah.
Dalam video yang diunggah di akun TikTok @den_kentung tidak disebutkan di mana lokasi sarapan tersebut.
"Ini enaknya kalo plng kekampung #fypage #berandatiktok #viral #murahbanget," tulisnya dalam keterangan Video TikTok, Kamis (4/8/2022).
Dalam video tersebut terlihat seseorang yang ingin membeli sarapan. Si ibu penjual bertanya mau beli berapa?
"Ini biasanya berapaan," tanya pembeli.
Baca Juga:Â Viral Honorer Mau Dipecat Jadi Mantu Gegara Ketahuan Bukan PNS
"Rp1.000, Rp1.500 bisa," kata ibu penjual.
"Seribuan saja," kata pembeli tersebut.
Penjual tersebut pun langsung menyajikan sarapan bubur tersebut.
Pembeli mememsan 4 piring bubur, bungkus 2 dan bubur setengah porsi 1. Selain itu ada 6 gorengan (Rp2.000 untuk 3 gorengan).
Baca Juga:Â Sempat Viral, 6 Kawanan Geng Motor yang Serang Warga Ditangkap Polisi
"Total Rp10.500," kata si ibu penjual.
Video tersebut ramai-ramai dikomentari netizen. Banyak yang heran berapa keuntungan si ibu penjual tersebut.
"1000 rupiah ngambil untung darimana bu, sedang sekarang apa² semua pada naik.. kasihan loh ibunya," tulis @kiki.rianti.