Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

RI Bangun Tol Langit, Jokowi Minta Pemerintahan Digital Terus Diperkuat

Raka Dwi Novianto , Jurnalis-Selasa, 13 Juni 2023 |12:30 WIB
RI Bangun Tol Langit, Jokowi Minta Pemerintahan Digital Terus Diperkuat
Presiden Jokowi (Foto: Setkab)
A
A
A

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan pandemi covid-19 membuka kesempatan luas bagi Indonesia untuk melakukan transformasi digital secara besar-besaran.

"Pandemi membuka kesempatan luas bagi kita untuk melakukan transformasi digital secara besar-besaran. Pembangunan infrastruktur digital terus kita percepat. Ekonomi digital terutama untuk UMKM terus diperbanyak dan terus ditingkatkan," kata Jokowi dalam sambutannya dalam rekaman video pada acara Literasi Digital di Mabes TNI, Selasa (13/6/2023).

"Pemerintahan digital terus diperkuat dan masyarakat disiapkan agar lebih cakap digital," tambahnya.

Jokowi mengatakan bahwa pada akhir tahun 2022, sebanyak 13 ribu desa di Indonesia akan dijangkaukan dengan sinyal 4G.

"Insyaallah pada akhir tahun 2022, 12.548 desa kelurahan akan terjangkau sinyal 4G. Percepatan 10 tahun lebih maju dari rencana sebelumnya yg selesai pada tahun 2032," kata Jokowi.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement