JAKARTA - Mengenal Rosin Ester sebagai binder pengganti resin hidrokarbon untuk cat marka jalan.
Dikutip dari Instagram @KemenPUPR, Minggu (10/9/2023), Rosin ester ini sering digunakan untuk cat marka jalan Coldplastic. Di mana cat ini akan di gunakan sebagai alternatif bahan baku.
BACA JUGA:
Rosin Ester merupakan campuran antara rosin (asam terpena atau getah pohon pinus) dengan alkohol, yang digunakan sebagai agen pengikat atau perekat.
Rosin ini dibuat menjadi sebuah solusi untuk mengatasi ketergantungan impor resin, dengan begitu Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dapat meningkatkan nilai Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) cat termoplastik untuk marka jalan.
BACA JUGA:
Pada umumnya binder cat markan jalan yang digunakan di Indonesia adalah resin hidrokarbon C5/C9 yang merupakan turunan minyak bumi.
Di mana biasanya di impor oleh negara China Dengan adanya rosin ester yang berasal dari getah pohon pinus, diharapkan mampu menjadi alternatif penggabti dari resin hidrokarbon atau C5/C9.