Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Cara Mudah Budidaya Tomat Hidroponik untuk Pemula

Saskia Adelina Ananda , Jurnalis-Sabtu, 06 April 2024 |21:01 WIB
Cara Mudah Budidaya Tomat Hidroponik untuk Pemula
Cara budidaya tomat hidroponik (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA – Hidroponik merupakan budidaya tanaman yang memanfaatkan air dan tanpa menggunakan tanah sebagai media. Dengan memenuhi kebutuhan nutrisi (unsur hara) setiap tanaman dapat tumbuh dengan baik walaupun tidak menggunakan media tanah. Selain nutrisi yang harus diperhatikan lainnya adalah kebutuhan oksigen, air dan sinar matahari.

Kelebihan tanaman hidroponik lebih ramah lingkungan, hemat air, efisiensi tenaga dan waktu, tidak membutuhkan tempat yang luas, dapat ditanam dimana saja, pertumbuhan tanaman lebih cepat dan kualitas hasil tanaman dapat terjaga, tidak mengenal musim dan lain-lain. Ada banyak jenis tanaman yang bisa dibudidayakan dengan sistem pertanian modern, salah satunya tomat.

Dikutip dari postingan Instagram @kementerianpertanian, Sabtu (6/4/2024), ada cara menanam tomat hidroponik bagi pemula.

“Tanam tomat dengan sistem hidroponik adalah jalan ninja, supaya supaya #SobaTani bisa makan tomat sepuasnya tanpa bikin dompet boncos.”

Seperti yang kita ketahui, menanam dengan teknik hidroponik adalah jalan ninja jika memiliki lahan sempit namun tetap ingin memanfaatkan lahan tersebut. Proses ini memanfaatkan air yang diperkaya dengan nutrisi esensial untuk memberikan makanan kepada tanaman.

Tomat menjadi salah satu jenis tanaman yang mudah ditanam dengan hidroponik. tomat juga menjadi sayuran sekaligus buah yang sangat sering dikonsumsi sehari-hari.

Ada juga 3 persiapan untuk menanam tomat hidroponik:

1. Pemilihan varietas tomat

2. Persiapan media tanam

3. Nutrisi tanaman

Berikut cara menanam, panen, hingga perawatan lanjutan tomat hidroponik:

• Cara menanam

1. Penyemaian Benih Tomat Setelah memilih varietas tomat yang sesuai, proses selanjutnya adalah menyemai benih. SobaTani bisa menggunakan pot kecil dengan media tanam yang telah disediakan. Pastikan benih ditempatkan dengan benar dan mendapat cahaya cukup.

2. Perawatan Harian Monitoring pH larutan nutrisi, pemberian air secara teratur dan pemantauan cahaya. Pastikan PH larutan nutrisi tetap stabil berkisar antara 5,5 hingga 6,5.

• Cara panen dan perawatan lanjutan

1. Waktu yang Tepat untuk Panen Biasanya tomat dapat dipanen sekitar 70-90 hari setelah penanaman benih. Jangan biarkan tomat terlalu lama di tanaman karena hal ini dapat mempengaruhi kualitasnya.

2. Perawatan Pasca Panen

Bersihkan sistem hidroponik dengan hati-hati untuk menghilangkan sisa akar dan kotoran. Pastikan sistem siap untuk musim berikutnya dengan membersihkan dan merawatnya

Keuntungan menanam tomat hidroponik:

1. Panen lebih cepat

2. Kualitas buah yang unggul

3. Efisiensi penggunaan air

Menanam tomat hidroponik adalah alternatif menarik yang memiliki banyak keuntungan. Tentunya dengan memilih varietas yang tepat dan melakukan langkah-langkah tadi, dan dapat menikmati hasil panen yang berkualitas.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement