Yuli menambahkan, dalam mendukung keuangan berkelanjutan, BCA Syariah terus meningkatkan penyaluran pembiayaan dan investasi pada sektor hijau. Per September, nilainya mencapai Rp3 triliun atau 24,8% dari total pembiayaan. Penyaluran tersebut dilakukan melalui enam Kegiatan Usaha Berwawasan Lingkungan (KUBL).
"Antara lain pencegahan dan pengendalian polusi, eco efficiency, transportasi ramah lingkungan, efisiensi energi, pengelolaan sumber daya alam hayati dan penggunaan lahan berkelanjutan, serta pengelolaan air dan limbah," imbuhnya.
Di sisi lain, perusahaan terus melakukan edukasi kepada seluruh stakeholder.
(Taufik Fajar)