JAKARTA - Setelah adanya persetujuan pemegang saham dari Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPLSB), PT Bumi Resources Tbk (BUMI) berencana melakukan penerbitan saham baru atau rights issue sekira USD150 juta.
Sekretaris Perusahaan BUMI Dileep Srivastava mengatakan, rencananya penerbitan saham baru ini bakal dilakukan pada kuartal dua tahun ini.
"Kami berharap bisa terlaksana kuartal ini," ucap Dileep usai RUPSLB di Balai Kartini, Jakarta, Kamis (3/4/2014).
Menurut Dileep, penerbitan saham baru ini pihaknya akan mengikuti peraturan yang ada dan melihat prospektus keuangan perseroan.
Perseroan akan menerbitkan sebanyak 13,66 miliar saham baru seri B dengan harga pelaksanaan Rp425 per saham. Penerbitan saham baru seri B terkait debt to equity swap tersebut akan melalui mekanisme penambahan modal tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (non-HMETD).
(Fakhri Rezy)