Kota Bogor akan Dibangun Kawasan Terpadu senilai Rp600 M

Meutia Febrina Anugrah, Jurnalis
Kamis 23 Oktober 2014 14:54 WIB
Kota Bogor akan Dibangun Kawasan Terpadu senilai Rp600 M (Ilustrasi: Reuters)
Share :

BOGORKota Bogor tampaknya masih menarik untuk membangun kawasan terpadu. Gapura Group membidik kawasan Bogor untuk membangun prospek properti.

Chief Operating Officer (COO) Gapura Prima Grup Arief Aryanto mengatakan, Gapura Group akan membangun sebuah kawasan terpadu yang berada di kawasan Ciawi, Bogor. Kawasan terpadu tersebut di antaranya terdiri atas satu tower kondotel, dua tower apartemen, villa dan MICE dengan total investasi Rp600 miliar.

"Rp600 miliar itu bertahap ya. Tahap pertama kita tower kondotel, sebagian modal sendiri, pinjaman dan pembeli," ujarnya, Bogor, Kamis (23/10/2014).

Lebih lanjut Arief memaparkan, kawasan terpadu ini dibangun di atas lahan seluas 21.000 meter per segi. Untuk kondotel sendiri, yang bernama Bhuvana Hotel & Residence, akan dibangun seluas 3 hektare (Ha).

Kondotel tersebut mulai dibanderol Seharga Rp900 juta yang terdiri atas 270 unit. Untuk mengoperasikan kondotel ini, Gapura Prima menggandeng Horison Grup Hotel.

(Fakhri Rezy)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya