JAKARTA - Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian menggelar pertemuan bilateral dengan perwakilan pemerintah Singapura di Hotel Borobudur, Jakarta. Turut hadir dalam acara tersebut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Perdagangan dan Perindustrian Singapura Lim Hng King, dan Ketua Singapore Business Federation Teo Siong Seng.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan, dalam pertemuan tersebut, ada beberapa kerjasama yang disepakati oleh kedua belah pihak. Ada sekira 6 poin penting yang menjadi kesepakatan keduanya.
Adapun kerjasama yang pertama adalah kerjasama di bidang kawasan industri Batam, Bintan, dan Karimun. Selanjutnya adalah kerjasama untuk bisa berinvestasi.
Baca juga: Rayakan 50 Tahun Kerjasama, Kadin Ajak Singapura Investasi di Indonesia
Lalu ketiga dan keempat adalah kerjasama di bidang pariwisata dan transportasi. Lalu selanjutnya adalah kerjasama di bidang penyerapan tenaga kerja dan agribisnis.