Baca Juga: INGAT! Mulai 31 Oktober, Tol Tak Terima Uang Tunai
Dengan adanya tahapan itu, Teddy berharap secara perlahan-lahan semua pengguna jalan tol di wilayah Jatim telah memiliki kartu untuk pembayaran transaksi nontunai.
"Kami dari Jasa Marga secara umum siap menerapkan aturan ini, untuk menyukseskan program pemerintah dalam gerakan nontunai," katanya.
Sebelumnya, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono kepada wartawan di Jakarta mengatakan pemerintah akan mewajibkan seluruh pengguna jalan tol di Indonesia melakukan transaksi dengan nontunai, mulai Oktober 2017.
(Dani Jumadil Akhir)