Ke Aljazair hingga Prancis, Apa Saja yang Dilakukan Wakil Menteri ESDM?

Giri Hartomo, Jurnalis
Selasa 13 Maret 2018 16:26 WIB
Wamen ESDM Arcandra Tahar (Foto: Giri Hartomo/Okezone)
Share :

JAKARTA - Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Archandra Tahar beberapa waktu lalu melakukan kunjungan kebeberapa negara dalam tempo waktu 10 hari. Adapun negara tujuan yang dikunjungi adalah Aljazair, Paris (Prancis) dan Houston (Amerika Serikat.

Menurut Archandra, pada hari pertama dirinya mengunjungi kunjungannya ke negara Aljazair adalah untuk melihat blok yang menjadi wilayah operasi dari PT Pertamina (Persero) disana seperti lapangan MLN di Algeria. Menurutnya, operasi produksi lapangan di Aljazair berjalan dengan baik.

"Algeria melihat operasi Pertanian di gurun Sahara. Dalam kunjungan tersebut ada beberapa hal yang perlu saya sampaikan. Operasi produksi di Algeria (Aljazair) berjalan dengan baik," ujarnya di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Selasa (13/3/2018).

Setelah mengunjungi Aljazair, dirinya langsung bertolak menuju Paris, Perancis. Di ibukota negara Perancis tersebut dirinya bertemu dengan head office dari Maurel & Porm yang mana PT Pertamina (Persero) memiliki saham yang cukup besar di perusahaan tersebut.

"Saya melihat (dan bertemu) head office dari Maurel & Porm. Pertamina cukup punya saham yang besar. Beberapa lapangan kerja mereka. Kemudian mendengarkan rencana oil and promo kedepan. Secara garis besar cukup bisa dimengerti, dan apa yang mereka rencanakan bisa direalisasikan tahun depan," jelasnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya