Juru Bicara Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) yang juga Putri Indonesia 2015 Anindya Putri berharap ke depan industri olahraga di Indonesia bisa berkembang dan menghasilkan nilai ekonomi yang besar seperti di Amerika.
Dia juga mendorong para atlet Indonesia untuk pro aktif mempromosikan profil dirinya sehingga bisa menginspirasi masyarakat.
”Kalau prestasi dan personal branding-nya bagus, akan mudah juga bagi mereka untuk mendapatkan sponsor saat akan bertanding di luar negeri misalnya,” tandasnya
(Rani Hardjanti)