Material Kayu Tetap Jadi Primadona untuk Interior Rumah

Koran SINDO, Jurnalis
Rabu 01 Agustus 2018 13:18 WIB
Ilustrasi: Foto Koran Sindo
Share :

Kayu komposit ini berfungsi sebagai papan struktural untuk konstruksi bangunan. Namun, tidak hanya sebagai bahan konstruksi, OBS juga dapat digunakan untuk keperluan interior dan eksterior rumah.

Enggak percaya? OSB merupakan produk kayu olahan yang terbuat dari strand (helai) kayu berbentuk persegi panjang yang dipres menggunakan mesin khusus dengan suhu yang sangat tinggi.

Seperti anyaman, pola strand disusun saling bersilang tegak lurus untuk menghasilkan kekuatan dan kepadatan yang tinggi. Jenis kayu yang digunakan bisa apa saja, seperti Swiss Krono Group dari Jerman yang khusus menggunakan potongan kulit kayu pinus untuk menghasilkan kekuatan dan kepadatan yang maksimal, beberapa produk OSB dihasilkan dari limbah serutan kayu meranti, pinus, dan lain-lainnya.

Keberadaannya sudah diakui dan diaplikasikan untuk hunian di luar negeri seperti Jerman, Amerika Serikat, Kanada, dan lain-lainnya. Juni Heru, Marketing PT Intranesia Deco Pratama, distributor tunggal OSB di Indonesia, mengungkapkan kayu OSB memiliki banyak keunggulan dibandingkan jenis kayu olahan lainnya.

Bahannya yang terbuat dari kulit kayu pinus membuatnya lebih kuat dan tahan terhadap sinar matahari.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya