"Saya sebagai pembina pandu laut nusantara mengucapkan terima kasih kepada semua partisipan dan organisasi yang cinta dan menjaga merawat laut ikut kegiatan ini," tuturnya.
Dia menambahkan, pihaknya ingin acara gerakan menghadap laut atau bersih-bersih pantai seiring dilakukan. Maka itu, ia akan melakukan kegiatan menghadap laut setiap tahun.
"Jadi, setiap tanggal 19 Agustus, ditetapkan sebagai hari menghadap laut untuk pandu laut nusantara. Kegiatan ini merupakan bentuk dedikasi kita di hari kemerdekaan dengan membersihkan sampah di pantai," pungkasnya.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)