JAKARTA - Perusahaan pembiayaan kendaraan, PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (ADMF) membagikan hasil sukuk Mudharabah Berkelanjutan III Adira Finance Tahap II Tahun 2018 senilai total Rp7,77 miliar dari tiga seri sukuknya.
Informasi tersebut disampaikan perseroan seperti dikutip dalam laman PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) yang dilansir Harian Neraca, Jakarta, Selasa (18/12/2018).
Sukuk Mudharabah Berkelanjutan III Adira Finance Tahap II Tahun 2018 Seri A memiliki bagi hasil Rp 6,084 miliar, kemudian Sukuk Mudharabah Berkelanjutan III Adira Finance Tahap II Tahun 2018 Seri B memiliki bagi hasil Rp 1,147 miliar.
Baca Juga: Laba Adira Finance Naik 28,21% Jadi Rp873,74 Miliar
Terakhir, Sukuk Mudharabah Berkelanjutan III Adira Finance Tahap II Th 2018 Seri C yang memberikan bagi hasil sebesar Rp 543,75 juta.