100.000 Generasi Milenial Diprediksi Beli Rumah Tahun Ini

Giri Hartomo, Jurnalis
Selasa 05 Maret 2019 18:42 WIB
Ilustrasi: Foto Shutterstock
Share :

JAKARTA - Himpunan Pengembang Pemukiman dan Perumahan Rakyat (Himperra) menyambut positif wacana pemerintah untuk menaikan batas maksimal penghasilan yang bisa menerima subsidi perumahan. Rencananya pemerintah sendiri akan menaikan batas penghasilan penerima rumah subsidi dari Rp4 juta menjadi Rp8 juta.

Ketua Umum Himperra Harry Endang Kawidjaja mengatakan, dengan adanya kenaikan batas maksimal penghasilan penerima subsidi bisa menarik pasar milenial untuk membeli rumah. Berdasarkan perkiraannya ada sekitar 100.000 milenial yang akan membeli rumah jika kebijakan ini diberlakukan.

"Belum tahu, tapi diperkirakan 100.000 milenial. Itu sebagai pembanding kira-kira 40%," ujarnya saat ditemui di Jakarta, Selasa (5/3/2019).

 Baca Juga: Skema Rumah Subsidi untuk PNS, Gaji Rp8 Juta Beli Rumah Rp250 Juta

Sementara itu bagi Himperra sendiri pada tahun ini akan membangun sekitar 700.000 rumah subsidi. Dari jumlah tersebut, 20% di antaranya merupakan pasar milenial, artinya ada sekitar 140.000 milenial yang akan membeli rumah yang dibangun oleh Himperra. "Tahun ini kalau ada anggarannya cukup 70.000 rumah. Kita kira kira 20%," ucapnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya