Pertamina Pastikan BBM Aman Pasca-Gempa Sulteng

Okky Wanda lestari, Jurnalis
Minggu 14 April 2019 08:15 WIB
Foto: Okezone
Share :

JAKARTA - Pertamina menyebut fasilitas perusahaan baik di sektor hulu maupun hilir hingga saat ini tidak mengalami gangguan yang signifikan di sekitar wilayah gempa di Sulawesi Tengah (Sulteng). Bahkan sejumlah sarana dan fasilitas (Sarfas) operasional perusahaan dalam kondisi aman.

VP Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman mengatakan, di sektor hulu ada lapangan Donggi-Matindok yang selama ini memproduksi minyak dan gas. Sementara di sektor hilir, terdapat Terminal BBM Luwuk, TBBM Kolonedale serta TBBM Banggai dan 11 SPBU yang melayani pendistribusian BBM di Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah.

(Baca juga: Pasca-Gempa Sulteng, Pertamina: BBM Aman)

"Hingga saat ini kondisi personil dan fasilitas perusahaan dalam kondisi aman. Namun kami tetap terus melakukan pemantauan dan pengecekan secara menyeluruh," ujarnya dikutip dari Sindonews, Sabtu (13/4/2019).

(Rani Hardjanti)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya