JAKARTA - PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) menargetkan pertumbuhan double digit dan harga saham melesat hingga 10 kali lipat dari saat ini.
Hal tersebut disampaikan oleh Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo seusai Rapat Umum Pemegang Saham dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) MNCN pada Senin (24/6/ 2019).
“Saya akan berjuang, 5 tahun lagi harga saham minimal harus 10 kali lipat, itu tugas saya,” kata Hary, di iNews Tower, Jakarta Pusat.
Berdiri sejak tahun 2001, MNC selalu mengalami pertumbuhan double digit hingga pada tahun 2007 ketika go public MNC bisa menghimpun dana hingga USD520 juta.
Baca Juga: MNC Tebar Dividen Rp214 Miliar
Pada puncaknya, kapitalisasi pasar MNC pernah melampaui Rp50 triliun saat kurs nilai tukar Rupiah masih di bawah Rp10.000 per dolar AS.
MNCN memiliki bisnis utama FTA dan konten. Produksi konten saat ini mencapai 23.000 jam dalam setahun, sehingga laju perseroan sangat pesat.
Hary memaparkan MNC akan tumbuh double digit dengan terobosan-terobosan dan transformasi yang mengadaptasi kebutuhan zaman now.
Seperti diketahui, saat ini basis pemirsa ada yang tradisional, yaitu menikmati konten dengan menonton dari televisi biasa, dan ada juga yang digital, yaitu anak muda menonton melalui gadget.
Ke depan, MNC terus menggenjot sektor digital, sehingga dua basis pemirsa tersebut kian kuat direngkuh perseroan.
“Kita harus mampu beradaptasi dengan perkembangan zaman now,” kata Hary.
Baca Juga: Laporan Keuangan Positif, Saham MNC Meroket
Sebagai informasi, Indonesia berada di peringkat empat YouTube secara global. Adapun, akun-akun YouTube MNC menduduki peringkat nomor satu di YouTube Indonesia, artinya secara global MNC salah satu penyedia konten terbesar di dunia. Hal ini ditunjukkan dengan subscriber MNC di YouTube yang mencapai lebih dari 37,6 juta.
Di portal digital, MNC memiliki Okezone.com dan Sindonews.com, yang saat ini masing-masing menduduki rangking 4 dan 5 dari keseluruhan top Indonesia Search.
Untuk katagori portal berita Okezone sudah berada di nomor dua, sedangkan Sindonews.com nomor 3. Dengan kunjungan visitor mencapai 14 juta setiap hari.
Saat ulang tahun RCTI nanti, RCTI Plus, yaitu OTT khusus live streaming empat TV MNC Group akan diluncurkan. Melalui OTT ini, apabila pemirsa ada yang terlewat tidak menonton tayangan favoritnya, maka tayangan bisa diputar ulang dan ditonton. Selain itu, ada konten original, behind the scene, bloopers dan lain sebagainya.