JAKARTA - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenpanRB) memaparkan jadwal-jadwal pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Pendaftaran akan dilakukan pada 11 November 2019.
Deputi Bidang Sumber Daya Manusia Aparatur KemenpanRB Setiawan Wangsaatmaja mengatakan, setelah pendaftaran nantinya Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) akan dilakukan pada awal Februari. Dan untuk Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) akan dilakukan pada Maret 2020.
Baca Juga: 1.000 PNS Pensiun Setiap Tahun, Kota Bandung Kekurangan Pegawai
"Pendaftaran tanggal 11 November 2019 , SKD Februari 2020, SKB di Maret 2020, pemberkasan beres pada Mei sampe Juli 2020," ujarnya dalam acara konferensi pers di Kantor KemenpanRB, Jakarta, Rabu (30/10/2019).
Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana mengatakan, pendaftaran CPNS 2019 akan berlangsung selama 14 hari. Artinya pendaftaran akan dilakukan dari tanggal 11 November sampai tanggal 25 November mendatang.
"Jadwal itu pengumuman pendaftaran dimulai tanggal 11 November. Jadwal pendaftaran 14 hari," ujarnya.
Baca Juga: Sistem Seleksi CPNS Disebut Mirip Market Place, Apa Itu?
Setelah itu pada tanggal 16 Desember 2019 akan diumumkan hasil seleksi administrasinya. Setelah itu, dari tanggal 16 hingga 19 Desember Panselnas akan memberikan waktu sanggah kepada para peserta yang keberatan akan hasil seleksi administrasi.
"Tanggal 26 Desember apabila sanggah diterima akan diumumkan. Sanggahan mana yang diterima oleh pansel. Kita ingin meningkatkan penerimaan CPNS. Sehingga proses masa sanggah ini sudah sama persis pada penyelenggaraan barang dan jasa," jelasnya.