Soal Ujian SKD CPNS Libatkan Badan Pengembangan Bahasa dan Perbukuan

Giri Hartomo, Jurnalis
Selasa 14 Januari 2020 16:45 WIB
Pendaftaran CPNS 2019 (Foto: Okezone.com)
Share :

JAKARTA - Penerimaan CPNS 2019 memasuki tahap selanjutnya yakni Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Tercatat, sebanyak 3.364.897 CPNS telah lolos verifikasi administrasi dan berhak mengikuti tes SKD.

Baca Juga: Bocoran Nadiem Makarim Soal Ujian CPNS 2019

Saat ini, soal SKD CPNS 2019 dalam tahap penginputan. Setelah sebelumnya soal untuk SKD CPNS 2019 diserahkan kepada Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) CPNS 2019.

"Soal yang telah disusun dipastikan telah sesuai dengan kaidah penulisan bahasa Indonesia yang baik dan benar, yang dilakukan oleh para ahli bahasa dari Badan Pengembangan Bahasa dan Perbukuan," kata Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim melalui keterangan tertulis, Jakarta, Selasa (14/1/2020).

Baca Juga: Dioper Nadiem Makarim, Kementerian PANRB Mulai Proses Input Soal Ujian SKD CPNS

Nadiem mengatakan, soal untuk CPNS pada tahun ini dibuat langsung oleh para ahli di bidangnya. Bahkan proses pembuatannya pun cukup ketat karena melewati beberapa tahapan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya