Hal yang Harus Diperhatikan saat Jual Rumah

Irene, Jurnalis
Sabtu 25 Januari 2020 17:41 WIB
Foto Rumah: Ilustrasi Shutterstock
Share :

JAKARTA - Banyak persiapan yang harus dilakukan sebelum menjual rumah. Persiapan ini wajib dilakukan untuk lebih meyakinkan pembeli untuk kemudian yakin membeli rumah yang dijual. Saat menjual rumah, anda pasti ingin membuatnya tampak seperti rumah idaman bagi orang lain. Oleh karenanya perlu ada transformasi agar rumah yang dijual nampak layak untuk dihuni.

Melansir houselogic, Sabtu (18/1/2020), hal pertama yang harus anda lakukan adalah memperbaiki hal-hal kecil hingga besar yang mengalami kerusakan. Misalnya pintu lemari yang tidak dapat menutup sepenuhnya, lubang di pagar atau toilet yang rusak hingga atap yang bocor.

Baca Juga: Mau Jual Rumah? Jangan Lupa Riset Dulu

Bersihkan juga berbagai sudut ruangan. Sedot debu yang ada di belakang kulkas atau di bawah meja. Tidak hanya itu, merapikan apapun yang berantakan juga penting dilakukan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya