Erick Thohir Cs Rapat Perdana Tim Pemulihan Ekonomi, Ini Hasilnya

Taufik Fajar, Jurnalis
Selasa 21 Juli 2020 13:51 WIB
Erick Thohir (Foto: Dok BUMN)
Share :

JAKARTA - Presiden Joko Widodo telah menunjuk Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto sebagai Ketua Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional.

Hal tersebut diatur dalam Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2020 tentang Komite Penanganan Corona Virus Disease (Covid-19) dan Pemulihan Ekonomi Nasional.

Baca Juga: Pertimbangan Jokowi Tunjuk Erick Thohir Jadi Ketua Tim Pemulihan Ekonomi 

Ketua Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Airlangga Hartarto menggelar rapat perdana bersama Ketua Pelaksana Satgas Menteri BUMN Erick Thohir, Ketua Satgas Penangananan Covid-19: Kepala BNPB Doni Monardo dan Ketua Satgas PEN Wamen BUMN 1 Budi Gunadi Sadikin.

Menurut Airlangga rapat pertama ini untuk membahas hal-hal yang terkait dengan anggaran pemerintah terutama akan dibahas dengan Kementerian Keuangan dan Bappenas terkait dengan program multi years tersebut.

Baca Juga: Erick Thohir Buka-bukaan Jadi Ketua Pelaksana Satgas Covid-19 

"Kemudian juga program dari pengembangan riset and development maupun pengembangan distribusi perizinan vaksin sesuai dengan perencanaan yang ada dan tentu ini akan masih dibahas dalam beberapa rapat-rapat mendatang," ujar dia di Kantor Kemenko Perekonomian Jakarta, Selasa (21/7/2020).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya