JAKARTA - Usai dilantik Presdien Joko Widodo (Jokowi), Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono langsung sambangi kantornya di Gedung Mina Bahari IV Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Jakarta.
Sakti Wahyu Trenggono menargetkan supaya KKP menjadi Kementerian yang bagus dan bisa diandalkan untuk kemajuan bangsa ini.
Baca Juga: Belum Sertijab, Sakti Wahyu Trenggono Langsung Kerja di KKP
Menurut dia, laut adalah wilayah yang memiliki begitu besar sumber daya alamnya tentu itu adalah sebagai alat yg harus bisa memberi manfaat buat kesejahteraan bangsa.
"Saya akan melaksanakan suatu evaluasi, akan belajar dulu, ada Sekjen ada Dirjen KKP. Pak Sekjen sahabat saya. Dan saya akan lebih cepat belajar karena ada beliau," ujar dia, Rabu (23/12/2020).
Baca Juga: Susi Pudjiastuti: Mas Trenggono Selamat Atas Tugas Baru, Semoga Amanah
Sebelumnya Menteri Sakti Wahyu Trenggono tiba di Gedung Gedung Mina Bahari IV pukul 10.37 WIB.
Didampingi Sekteratis Jenderal (Sekjen) KKP Antam Novambar dan Inspektur Jenderal (Irjen) KKP Muhammad Yusuf.
Kemudian dia, diagendakan akan langsung menuju ruang kerjanya di lantai 16 Gedung Mina Bahari IV. Menurut Sakti Wahyu Trenggono pihaknya akan melakukan pertemuan dengan eselon I dan langsung bekerja hari ini.