JAKARTA - PT Angkatan Sungai, Danau, dan Penyeberangan Indonesia (ASDP) memprediksi puncak arus balik lebaran 2022 akan terjadi mulai 8 April 2022.
Direktur Komersial dan Pelayanan PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), Yusuf Hadi mengatakan perkiraan tersebut merupakan jumlah orang yang akan melakukan perjalanan menggunakan kapal ASDP.
"Untuk prediksi arus balik, kita memproyeksikan akan terjadi sekira tanggal 7 dan 8 Mei 2022," ujar Yusuf dalam Special Dialogue IDXChanel, Senin (2/5/2022).
Menurutnya puncak tersebut akan terjadi di 14 cabang dan akan ada pergerakan orang sebanyak 3,018 juta orang yang akan mengikuti arus balik mudik lebaran 2022.
"Kita mengantisipas dengan penambah pelayanan pada rute ataupun kapal yang kita perbantukan," sambungnya.
Yusuf mengatakan dari tahun-tahun Ketahun memang ASDP mencatat kerap ada peningkatan jumlah orang yang mudik, jika dibandingkan dengan orang yang balik ke Jakarta.
Oleh karenya Yusuf menjelaskan pihaknya telah mengantisipasi apabila ada lonjakan penumpang pada saat arus balik mudik lebaran 2022. Salah satunya adalah dengan menyiapkan armada yang cukup. Sehingga diharapkan tidak terjadi penumpukan orang dalam satu tempat pada waktu yang bersamaan.
"Dari tahun ke tahun kita lihat pergerakannya, untuk arus balik ada juga mungkin keluarga pemudik yang ikut," kata Yusuf.
"Jadi masih ada slot trip pelayanan, bisa kita tingkatkan untuk menambah jumlah trip di masing-masing rute, jadi bila ada lonjakan, ini bisa terantisipasi, dan kapasitas masih ada 33%," pungkasnya.
(Taufik Fajar)