RUPST SGER menetapkan penggunaan laba bersih dengan rinciannya yakni sebesar Rp10 miliar disisihkan untuk dana cadangan.
Kemudian Rp 57,47 miliar dengan memperhitungkan seluruh waran telah dikonversi seluruhnya menjadi saham, maka setiap saham akan memperoleh dividen tunai sebesar Rp26 per saham dibagikan sebagai dividen tunai untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2021 kepada para pemegang saham yang memiliki hak untuk menerima dividen tunai.
Di mana jumlah dividen tunai tersebut sudah termasuk dividen interim sebesar Rp9,00 atau sebesar Rp17,63 miliar yang telah dibayarkan oleh Perseroan pada tanggal 24 Desember 2021 sehingga sisanya sebesar Rp39,84 atau sebesar Rp17 per saham.
Adapun pembayaran dividen berasal dari data keuangan per 31 Desember 2021 dengan laba bersih yang didapat diatribusikan kepada entitas induk Rp 199,87 miliar.
Sedangkan laba ditahan yang tidak dibatasi penggunaannya Rp 192,56 miliar dan total ekuitas sebesar Rp 395,21 miliar.
Berikut jadwal pembagian dividen SGER:
- Cum Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi 29 Juni 2022
- Ex Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi 20 Juni 2022
- Cum Dividen di Pasar Tunai 1 Juli 2022
- Ex Dividen di Pasar Tunai 4 Juli 2022
- Daftar Pemegang Saham (DPS) yang berhak atas dividen tunai 1 Juli 2022
- Pembayaran Dividen 20 Juli 2022
(Feby Novalius)