JAKARTA - Bursa Efek Indonesia (BEI) memasukkan saham PT Damai Sejahtera Abadi Tbk (UFOE) dalam radar pantauan akibat terjadi penurunan harga saham yang tidak wajar atau Unusual Market Activity (UMA).
Diketahui, emiten yang bergerak dalam bidang perdagangan produk elektronik dan furniture dengan konsep ritel modern yang lebih dikenal dengan nama UFO Elektronika ini sahamnya dalam sepekan belakangan melemah 24,56%.
Namun pada penutupan perdagangan Selasa (6/9/2022), saham UFOE bergerak naik tipis 1,90% ke level Rp430.
BACA JUGA:BEI Temukan Transaksi Tak Wajar Saham Atlas Resources (ARII)
"Dengan ini kami menginformasikan bahwa telah terjadi penurunan harga saham UFOE yang di luar kebiasaan (Unusual Market Activity)," tulis surat yang ditandatangani Kepala Divisi Pengawasan Transaksi Lidia M. Panjaitan dan P.H Kepala Divisi Pengaturan & Operasional Perdagangan Martin Satria D. Bako, dikutip Rabu (7/9/2022).