JAKARTA - Sejumlah Perusahaan Otobus (PO) di Terminal Kampung Rambutan mulai menaikkan tarif tiket hingga Rp50.000. Kenaikan tersebut imbas melonjaknya harga bahan bakar minyak (BBM).
"Kenaikannya Rp50.000 dari tarif normalnya Jakarta-Surabaya Rp290.000 menjadi Rp330.000," ungkap salah seorang pengelola PO Mawar Jaya bernama Alex kepada MPI, Rabu (7/9/2022).
Baca Juga: Sopir Angkot, Ojol hingga Nelayan Dapat Subsidi Imbas Kenaikan Harga BBM
Menurutnya, harga tersebut merupakan harga penyesuaian terhadap naiknya harga BBM. Tidak menutup kemungkinan apabila harga BBM turun, maka tarif juga akan kembali disesuaikan.
Sementara itu, pengelola PO Bus ANS mengatakan bahwa pihaknya sudah menaikan tarif sebesar Rp50.000 untuk bisa tujuan Jakarta-Palembang.
Baca Juga: Dampak Harga Pertalite Rp10.000, Tarif Angkot Naik Rp2.000
"Harganya sudah naik Rp50.000 ke jalur Sumatra, jalur Palembang," terangnya.