Datangi Lapak Pedagang Pasar, Moeldoko Pastikan Harga Pangan Stabil

Raka Dwi Novianto, Jurnalis
Senin 19 September 2022 11:36 WIB
Kepala Staf Presiden Moeldoko. (Foto: KSP)
Share :

“Misalnya untuk masalah energi, minyak, BBM dan lainnya, pemda dapat membuat sistem bekerja sama dengan stakeholder yang ada. Kemudian Tim pengendali inflasi daerah melibatkan aparat pengawas untuk memastikan subsidi benar-benar tepat sasaran,” jelas Moeldoko.

Moeldoko juga mengingatkan, bahwa pemerintah telah mengalokasikan anggaran pengalihan subsidi BBM untuk tambahan bantalan sosial, sebesar Rp24,17 triliun.

Bantalan sosian yang diwujudkan dalam bentuk Bantuan Langsung Tunai (BLT), Bantuan Subsidi Upah (BSU), dan Bantuan untuk sektor transportasi tersebut, demi menjaga daya beli masyarakat dan menahan peningkatan angka kemiskinan.

Pada kesempatan itu, sebelum meninggalkan lokasi pasar, Moeldoko juga sempat membeli Ikan khas kepulauan Bangka Belitung, yakni ikan Duri.

“Beli dua kilo, untuk oleh-oleh orang rumah,” ucap Moeldoko sambil tersenyum sembari berjalan meninggalkan pasar.

(Zuhirna Wulan Dilla)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya