Siapa Pemilik PO Bus Berlian Jaya? Ternyata Punya Layanan Mewah

Rina Anggraeni, Jurnalis
Sabtu 07 Januari 2023 07:42 WIB
Ilustrasi (Foto: Okezone)
Share :

Dengan pengalamannya yang tinggi di bidang rute Jawa Tengah – Jakarta, tidak heran bila bus ini menjadi langganan untuk berpariwisata ke ibu kota Indonesia tersebut.

Meskipun masih terbilang baru, namun dari segi layanan dan fasilitas tetap saja tidak bisa dipandang dengan sebelah mata.

Melihat Bus Berlian Jaya dari luar pun sudah bisa menilai betapa nyamannya bepergian jauh menggunakan transportasi ini.

Terlebih ketika memasuki bagian interior salah satu bus Berlian Jaya, akan disuguhkan dengan kursi yang nyaman dan AC yang sejuk.

Selain itu tidak perlu takut baterai hp habis ditengah jalan, karena perusahaan otobus ini juga sudah menyediakan lubang stop kontak yang memudahkanmu mengisi daya ulang hp.

Di tengah perjalanan, kamu akan diberi kesempatan makan gratis dari pihak perusahaan sebagai bagian dari pelayanan mereka.

 (RIN)

(Rani Hardjanti)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya