PT Timah Jelaskan Soal 2 Pekerja Tewas di Tambang

Dinar Fitra Maghiszha, Jurnalis
Jum'at 03 Februari 2023 20:36 WIB
Kecelakaan Tambang di Kabupaten Bangka Selatan. (Foto :Okezone.com/Freepik)
Share :

JAKARTA - PT Timah Tbk (TINS) menjelaskan soal kabar dua orang pekerja yang tewas di kecelakaan tambang di Kabupaten Bangka Selatan pada Senin 10 Januari 2023.

Sekretaris Perusahaan TINS Abdullah Umar menyampaikan bahwa kejadian itu terjadi pukul 12:30 WIB di Desa Rindik, Kecamatan Toboali, Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Baca Juga: Timah (TINS) Habiskan Rp73,50 Miliar untuk Eksplorasi Kuartal IV-2022

"Penyebab kecelakaan longsor ditengarai karena kondisi tanah yang labil, namun (kami) masih menunggu hasil pendalaman dan investasi oleh (Kementerian) ESDM," kata Abdullah dalam keterangannya, Jumat (3/2/2023).

Manajemen menyatakan telah melakukan sejumlah langkah terkait penanganan kedua korban, terutama kewajiban memberikan hak bagi keluarganya. Adapun saat ini, terang Abdullah, pihak Polres Bangka Selatan telah melakukan pemanggilan terhadap saksi untuk dimintai keterangan.

Baca Juga: Cari Modal, Timah (TINS) Terbitkan MTN Rp626 Miliar

Dirinya memastikan kecelakaan tambang ini tidak mengganggu operasional perusahaan secara keseluruhan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya