6. Kamera
Anda penyuka fotografi dengan peralatan kamera yang mempuni dan sedang membutuhkan dana? Anda bisa menggadaikan kamera yang Anda miliki untuk mengajukan pinjaman. Pastikan kamera yang Anda gadaikan ini berupa kamera DSLR yang masih berfungsi dengan baik dan tidak mengalami cacat sedikitpun.
Jangan lupa juga untuk membawa kuitansi pembelian kamera ketika hendak mengajukan pinjaman.
Ketika sedang membutuhkan dana, kita pasti akan memikirkan berbagai macam cara untuk bisa mendapatkan dana dengan segera. Namun Anda juga jangan bersikap gegabah dengan menggadaikan berkas seperti ijazah untuk dijadikan barang gadaian. Di Pegadaian dan banyak lembaga keuangan lainnya sudah tidak melayani pinjaman dengan ijazah sebagai jaminannya.
Daripada Anda sibuk mencari cara supaya ijazah Anda bisa digadaikan, mengapa Anda tidak memanfaatkan aset-aset lain yang Anda miliki untuk digadai?.
(RIN)
(Rani Hardjanti)