Resmi! Pertamina dan Petronas Caplok Saham Shell di Blok Masela Rp9,75 Triliun

Atikah Umiyani, Jurnalis
Selasa 25 Juli 2023 11:40 WIB
Blok Masela (Foto: Reuters)
Share :

JAKARTAPT Pertamina (Persero) resmi mengambil alih 35% hak partisipasi atau participating interest (PI) Shell Upstream Overseas Services (I) Limited (SUOS), anak usaha Shell plc di proyek LNG Abadi Blok Masela.

Shell mengungkapkan pertimbangan dasar untuk penjualan tersebut adalah USD325 juta dalam bentuk tunai dengan tambahan jumlah kontingen sebesar USD325 juta yang harus dibayarkan saat keputusan investasi akhir (FID) diambil pada proyek gas Abadi.

Transaksi tersebut memiliki tanggal efektif 1 Januari 2023 dan ditargetkan akan selesai pada kuartal III-2023, dengan syarat penyelesaian, antara lain, persetujuan regulasi dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Indonesia.

Direktur Gas dan Hulu Terintegrasi Shell Zoë Yujnovich menyatakan bahwa, keputusan untuk menjual partisipasinya di Masela PSC sejalan dengan fokus kami pada alokasi modal yang disiplin.

"Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pemangku kepentingan, terutama Pemerintah Indonesia atas dukungan mereka selama proses penjualan. Shell tetap aktif di Indonesia dan terus berkontribusi dalam perjalanan transisi energi negara," ujarnya dalam keterangan tertulisnya, Selasa (25/7/2023).

Adapun apabila dirupiahkan, maka PT Pertamina (Persero) dan Petronas harus mengocek biaya hingga Rp9.756.500.000.000 atau Rp9,75 triliun yang dapat dibayarkan secara dua kali.

Sebelumnya, PT Pertamina (Persero) melalui Subholding Upstream yaitu PT Pertamina Hulu Energi (PHE), telah menandatangani perjanjian jual beli untuk akuisisi kepemilikan Shell Upstream Overseas Services (I) Limited (SUOS) di Blok Masela.

Di mana PHE yang bekerjasama dengan Petronas melalui Petronas Masela Sdn. Bhd. (Petronas Masela) mengambil alih 35% kepemilikan SUOS di blok tersebut.

PHE nantinya akan mengelola 20% dari kepemilikan tersebut dan 15% akan dikelola oleh Petronas Masela. Penandatanganan perjanjian jual beli kepemilikan Blok Masela dilakukan langsung oleh Direktur Utama PHE Wiko Migantoro, Naib Presiden Eksekutif & Ketua Pegawai Eksekutif Huluan Petronas, Datuk Adif Zulkifli, dan Director Finance for Acquisition Divestment and NBD Asia Pacific Shell Kuo Tong Soo.

(Taufik Fajar)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya