Ternyata Ini 3 Penyebab Driver Ojol Tak Bergerak saat Sudah Terima Pesanan

Hafizhuddin , Jurnalis
Senin 04 September 2023 04:30 WIB
Penyebab Ojek Online Tak Bergerak (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA – Sudah terima pesanan tapi tetap tidak bergerak, ini alasan para driver ojol.

Kejadian ini pada banyak kondisi tentu akan membuat calon penumpang merasa kesal. Bagaimana tidak, dengan adanya kejadian ini waktu penumpang bisa habis terpakai hanya untuk menunggu suatu hal yang sebenarnya tidak perlu terjadi jika semua pihak menjalankan tugasnya dengan benar.

Penumpang perlu kejelasan, jika memang tidak mau dari awal. Jangan sekali-kali aktifkan layanan drivernya. Mungkin itulah yang dirasakan sebagian calon penumpang.

Lantas timbul pertanyaan, memangnya apa alasan driver ojol melakukan hal ini? Bukankah menerima pesanan artinya mendapat uang? Ataukah driver ojol satu ini sudah tidak merasa perlu dengan uang?

Tanpa lebih jauh lagi berikut sejumlah alasan mengapa driver ojol tidak bergerak bahkan setelah menerima pesanan di aplikasinya:

1. Kendala Koneksi Internet

Kendala koneksi internet bisa menjadi salah satu penyebab driver ojol tidak bergerak saat sudah terima pesanan.

Sehingga lokasi yang ditampilkan merupakan lokasi sebelum koneksi internet mengalami kendala.

Selain kendala koneksi internet driver ojol, pastikan internet penumpang juga tidak bermasalah.

Sebab lokasi terkini hanya akan muncul ketika terhubung ke jaringan internet. Lebih lagi ketika jaringan internetnya cukup stabil untuk bisa selalu menampilkan lokasi drivernya secara up to date.

2. Gangguan Perjalanan

Gangguan perjalanan juga merupakan satu penyebab driver ojol tidak bergerak saat sudah menerima pesanan.

Seperti macet, ban bocor, atau bahkan mesin mati. Kerap kali menjadi masalah yang terjadi di jalanan.

Apabila terdapat gangguan, driver ojol normalnya perlu menghubungi pemesan jasanya agar setidaknya tidak menimbulkan kesalahpahaman.

Namun, tidak menutup kemungkinan ada beberapa driver ojol yang lupa akan prosedur ini karena terlalu panik.

3. Aplikasi Ojol Error

Aplikasi ojol yang error juga salah satu penyebab driver tidak bergerak saat sudah menerima pesanan.

Untuk mengatasi aplikasi ojol yang error, tutup aplikasi lalu hapus dari recents apps. Kemudian buka kembali aplikasi dan cek apakah aplikasi masih error atau tidak.

Baca selengkapnya: 3 Penyebab Driver Ojol Tidak Bergerak saat Sudah Terima Pesanan

(Taufik Fajar)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya