Tips Liburan Anti Boncos, Keuangan Tetap Aman meski Belum Gajian

Meliana Tesa, Jurnalis
Selasa 26 Desember 2023 12:02 WIB
Tips liburan anti boncos meski belum gajian (Foto: Shutterstock)
Share :

JAKARTA - Liburan namun keuangan tetap aman dan stabil tentu membuat hati tenang. Ada trik yang bisa dilakukan agar liburan tak membuat kantong boncos meskipun belum gajian.

Liburan merupakan waktu yang telah dinantikan oleh banyak keluarga sebagai momen berharga untuk dinikmati bersama-sama dan dapat menciptakan kenangan yang tak terlupakan.

Namun, seringkali kesenangan liburan diselingi dengan rasa kekhawatiran terhadap finansial jika tidak diatur dengan baik. Liburan tanpa rencana akan menyebabkan risiko buruk dalam masalah keuangan ke depannya.

Pentingnya mengatur keuangan anggaran secara cermat sebelum merencanakan liburan dapat mencegah krisis keuangan ke depannya. Perencana Keuangan Advisors Alliance Group Indonesia, Andy Nugroho menekankan dengan membuat daftar rencana dapat menghindari pemborosan saat liburan.

Andy juga menyarankan untuk membuat skala prioritas dengan menyisihkan uang terlebih dahulu di awal bulan untuk kebutuhan mendesak. Seperti cicilan Kredit Pemilikan Rumah (KPR), cicilan kendaraan, tagihan biaya listrik, air. Semua kebutuhan tersebut harus diprioritaskan.

“Misal dia ingin ada kebutuhan yang urgen, itu dia sisihkan dulu uangnya misalnya ketika sudah awal bulan dan ingin liburan gitu saat nataru ini, itu di awal bulan harus bayar cicilan KPR, cicilan kendaraan motor, bayar listrik, air dan segala macem. Itu sebelum liburan disisihkan terlebih dahulu,” katanya kepada Okezone, Selasa (26/12/2023).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya