Daftar Harga Rokok Terbaru 2024 Usai Cukai Naik

Asla Lupanda, Jurnalis
Selasa 02 Januari 2024 11:34 WIB
Daftar Harga Rokok Terbaru 2024 Usai Cukai Naik (Foto: Shutterstock)
Share :

JAKARTA - Daftar harga rokok terbaru 2024 usai cukai naik. Pemerintah resmi menaikkan tarif cukai hasil tembakau (CHT) 2024 rata-rata 10%.

Sesuai aturan, batasan Harga Jual Eceran per Batang atau Gram dan tarif cukai per batang atau gram hasil tembakau buatan dalam negeri sebagaimana tercantum dalam Lampiran I huruf B Peraturan Menteri ini mulai berlaku sejak tanggal 1 Januari 2024.

Berdasarkan pasal 2 ayat (2) huruf b PMK tersebut mengatur kenaikan harga berlaku mulai hari 1 Januari 2024.

Berikut ini daftar harga rokok terbaru 2024 usai cukai naik:

1. Sigaret Putih Mesin (SPM)

- Golongan I harga jual eceran terendah Rp2.380 per batang, sebelumnya Rp2.165 per batang

- Golongan II harga jual eceran terendah Rp1.465 per batang, sebelumnya Rp1.295 per batang

2. Sigaret Kretek Mesin (SKM)

- Golongan I harga jual eceran terendah Rp2.260 per batang, sebelumnya Rp2.055 per batang

- Golongan II harga jual eceran terendah Rp1.380 per batang, sebelumnya Rp1.255 per batang

3. Sigaret Kretek Tangan Filter (SKTF) atau Sigaret Putih Tangan Filter (SPTF)

- Harga jual eceran terendah Rp2.260 per batang, sebelumnya Rp2.055 per batang

4. Sigaret Kretek Tangan (SKT) atau SPT

- Golongan I harga jual eceran terendah Rp1.375-Rp1.980 per batang, sebelumnya Rp1.250-Rp1.800 per batang

- Golongan II harga jual eceran terendah Rp865 per batang, sebelumnya Rp720 per batang

- Golongan III harga jual eceran terendah Rp725 per batang, sebelumnya Rp605 per batang

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya