JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini diperkirakan memasuki fase koreksi pada perdagangan Senin (15/7/2024). Analis Binaartha Sekuritas, Ivan Rosanova mengatakan, IHSG hari ini cenderung dapat mengakhiri pembentukan wave [i] dengan penembusan ke atas resisten fraktal 7.374.
“Kami memperkirakan IHSG akan memulai fase koreksi wave [ii] segera setelah menembus ke atas 7.374,” kata Ivan dalam risetnya, Senin (15/7/2024).
Adapun level support IHSG berada di 7.281, 7.213, 7.099 dan 7.028. Sementara level resistennya di 7.374, 7.454 dan 7.590.
Untuk perdagangan hari ini, Ivan merekomendasikan hold atau buy on weakness pada saham PT Bank Jago Tbk (ARTO) di rentang harga Rp2.150-Rp2.200 dengan target harga terdekat di Rp2.470. ARTO bergerak di atas garis SMA-20 dan akan membuka jalan untuk mulai membentuk wave iii apabila harga menembus ke atas level Rp2.470.