JAKARTA - Ini cara hitung token listrik PLN Oktober 2025, ada diskon 50 persen? Tarif listrik per KwH terbaru di Oktober 2025 menarik untuk diketahui masyarakat. Hal ini dikarenakan harga yang sama akan terus berlangsung sampai bulan Desember 2025 mendatang.
Dikutip laman PLN, tarif tenaga listrik (TTL) adalah tarif yang boleh dikenakan oleh pemerintah kepada pelanggan PLN.
Ada setidaknya 37 golongan tarif yang disediakan oleh PLN. Kendati begitu, apabila didasarkan pada mekanisme penyesuaian tarif atau tariff adjustment, maka hanya ada 13 golongan yang tersedia.
Golongan tarif listrik yang termasuk dalam penyesuaian tarif tercantum di dalam Peraturan Menteri (Permen) ESDM No 7 Tahun 2025.
Apabila mengacu dari peraturan tersebut, golongan tarif listrik yang dimaksud berkaitan erat dengan keperluan rumah tangga, bisnis, industri, kantor pemerintah, penerangan jalan umum, hingga layanan khusus.
Pada bulan Oktober 2025 ini terdapat tarif tenaga listrik periode Triwulan IV yang berlaku sampai Desember 2025 mendatang. Untuk lebih jelasnya, mari simak uraian lengkapnya berikut ini.
Ada 13 golongan tarif listrik yang ditetapkan oleh PLN.
Ketiga belas golongan yaitu terdiri dari R-1/TR daya 900 VA-RTM; R-1/TR daya 1.300 VA; R-1/TR daya 2.200 VA; R-2/TR daya 3.500 VA sampai 5.500 VA; R-3/TR, R-3/TM daya 6.600 VA atau lebih; B-2/TR daya 6.600 VA sampai 200 kVA; B-3/TM B-3/TT daya lebih dari 200 kVA; I-3/TM daya lebih dari 200 kVA sampai kurang dari 30.000 kVA; I-4/TT daya 30.000 kVA atau lebih; P-1/TR daya 6.600 VA sampai 200 kVA; P-2/TM daya lebih dari 200 kVA; P-3/TR; dan L/TR, TM, TT.
Masing-masing golongan tarif dan batas daya punya biaya tersendiri. Sebagai acuan, berikut uraian lengkapnya:
R-1/TR daya 900 VA-RTM: Rp 1.352,00
R-1/TR daya 1.300 VA: Rp 1.444,70
R-1/TR daya 2.200 VA: Rp 1.444,70
R-2/TR daya 3.500 VA sampai 5.500 VA: Rp 1.699,53
R-3/TR, R-3/TM daya 6.600 VA atau lebih: Rp 1.699,53
R-3/TR, R-3/TM daya 6.600 VA atau lebih: Rp 1.699,53
B-2/TR daya 6.600 VA sampai 200 kVA: Rp 1.444,70
B-3/TM B-3/TT daya lebih dari 200 kVA: Rp 1.444,74
I-3/TM daya lebih dari 200 kVA sampai kurang dari 30.000 kVA: Rp 1.444,74
I-4/TT daya 30.000 kVA atau lebih: Rp 966,74
P-1/TR daya 6.600 VA
sampai 200 kVA: Rp 1.699,53
P-2/TM daya lebih dari 200 kVA: Rp 1.522,88
P-3/TR: Rp 1.699,53
L/TR, TM, TT: Rp 1.644,52
PLN secara berkala membagikan informasi seputar tarif listrik terbaru. Oleh karena itu, masyarakat dapat mengetahuinya dengan cara mengunjungi laman resmi PLN. Sebagai cara untuk memudahkan, silakan ikuti langkah-langkah berikut:
Buka laman resmi PLN melalui https://web.pln.co.id/pelanggan/tarif-tenaga-listrik/tariff-adjustment.
Kemudian scroll atau gulir ke bagian bawah untuk melihat harga tarif listrik terbaru sesuai bulan yang ingin diketahui.
Pilih sesuai bulan yang dimaksud, lalu secara otomatis akan ditampilkan dokumen berisikan penetapan tarif tenaga listrik secara lengkap.
Buat kamu yang ingin langsung mengeceknya, terdapat link dari laman resmi PLN yang bisa diakses dengan mudah.
Silakan klik link di bawah ini untuk melakukan proses pengecekannya:
Selain mengecek tarif listrik terbaru, juga bisa memanfaatkan promo diskon tambah daya listrik 50% yang kembali diberikan oleh PLN.
Dalam rangka Hari Listrik Nasional (HLN) ke-80, PLN menawarkan promo diskon tambah daya listrik 50% kepada pelanggan setia PLN.
Promo tambah daya listrik PLN ini berlaku hanya mulai tanggal 17-30 Oktober 2025 saja.
Syarat mendapatkannya adalah pelanggan cukup memiliki listrik dengan tegangan rendah satu fasa di semua golongan tarif.
Kemudian daya awal 450 V sampai 5.500 VA saja. Apabila ingin menambah daya, maksimum daya yang bisa didapatkan dalam promo ini adalah 7.700 VA.
Ketentuan khusus untuk mendapatkan diskon ini adalah menjadi pelanggan PLN sebelum 1 Oktober 2025.
Pelanggan yang ingin memanfaatkan promo ini bisa berkesempatan mendapatkan diskon setengah harga atau 50%.
Mekanisme simulasi perhitungan promo tambah daya 50% ini. Misalnya saja ada pelanggan yang ingin meningkatkan daya listrik dari 450 VA ke 7.700 VA. Biasanya mereka harus membayar sebesar Rp 7.025.250.
Namun, selama promo ini berlangsung, pelanggan hanya perlu membayar setengah harga, yaitu Rp 3.512.625 saja.
Untuk bisa mendapatkan promo ini pelanggan akan memperoleh e-voucher diskon tambah daya setelah melakukan transaksi satu kali di aplikasi PLN Mobile. Tentunya selama periode promo masih berlangsung.
Khusus pelanggan prabayar, hanya perlu melakukan pembelian token. Sementara itu, pelanggan pascabayar bisa membayar tagihan listriknya.
(Taufik Fajar)