3. Bansos PIP
Bantuan Sosial Program Indonesia Pintar (PIP) termin 3 juga cair di bulan ini. Program Indonesia Pintar merupakan bantuan berupa uang tunai, perluasan akses, serta kesempatan belajar dari pemerintah yang diberikan kepada peserta didik dari keluarga miskin atau rentan miskin untuk membiayai pendidikan.
PIP dirancang untuk membantu anak-anak usia sekolah agar tetap mendapatkan layanan pendidikan hingga tamat jenjang menengah, baik melalui jalur formal (SD hingga SMA) maupun jalur nonformal seperti Paket A hingga Paket C, serta pendidikan khusus.
Buka laman pip.kemendikdasmen.go.id
Klik menu “Cari Penerima PIP”
Masukkan:
NISN (Nomor Induk Siswa Nasional)
NIK (Nomor Induk Kependudukan)
Jawab captcha (biasanya berupa soal penjumlahan)
Klik “Cek Penerima PIP”
Jika namamu muncul, selamat! Kamu tinggal melihat status pencairan apakah sudah cair atau masih menunggu SK pencairan.
Bantuan terakhir yang siap dicairkan adalah BLT Kesra sebesar Rp900 ribu.
Pemerintah resmi menambah anggaran baru senilai Rp30 triliun untuk program Bantuan Langsung Tunai (BLT) Kesejahteraan Rakyat yang akan disalurkan mulai Oktober hingga Desember 2025.
BLT tambahan ini akan diberikan kepada 35.046.783 keluarga penerima manfaat (KPM) selama tiga bulan, yakni Oktober, November, dan Desember 2025. Jumlah tersebut meningkat dibandingkan program BLT reguler dan diperkirakan menjangkau sekitar 140 juta orang.
- Akses laman https://cekbansos.kemensos.go.id
- Isi data sesuai KTP (provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, desa, dan nama lengkap)
- Masukkan kode verifikasi yang tertera di layar. 
- Klik “Cari Data”
- Situs akan menampilkan status penerimaan bantuan beserta periode penyalurannya
- Unduh aplikasi Cek Bansos Kemensos di Play Store atau App Store
- Pilih menu “Cek Bansos” 
- Masukkan data sesuai KTP (provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, desa/kelurahan, dan nama lengkap)
- Lakukan verifikasi keamanan sesuai petunjuk di aplikasi
- Tekan tombol “Cari Data” untuk melihat hasil
(Feby Novalius)