PGN Pasok Gas ke Pabrik Baterai Kendaraan Listrik di Karawang

Dani Jumadil Akhir, Jurnalis
Jum'at 30 Januari 2026 18:22 WIB
PGN Pasok Gas ke Pabrik Baterai Kendaraan Listrik di Karawang (Foto: PGN)
Share :

Area Head PGN Karawang Wuriana Irawati menambahkan bahwa keberhasilan Gas In ini merupakan pencapaian penting bagi pengembangan layanan PGN di kawasan industri Karawang.

“Kami memastikan seluruh proses penyaluran berjalan sesuai standar Health, Safety, Security, and Environment (HSSE), sehingga pelanggan dapat menjalankan operasionalnya secara optimal dan aman,” jelas Wuriana.

Saat ini, PGN Area Karawang melayani 182 pelanggan dari berbagai segmen industri dan komersial. Bergabungnya CATIB sebagai pelanggan baru semakin memperkuat peran PGN dalam mendukung pertumbuhan Karawang sebagai salah satu pusat manufaktur dan ekonomi nasional.

Bagi PGN, penyediaan gas bumi untuk industri baterai kendaraan listrik juga menjadi bentuk sinergi strategis dalam mendorong hilirisasi industri yang lebih hijau. Sebagai energi domestik, gas bumi berkontribusi mengurangi ketergantungan pada impor energi sekaligus mendukung pencapaian target Net Zero Emission 2060.

(Dani Jumadil Akhir)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya