SURABAYA - Setelah berlangsung ricuh, pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) Real Estate Indonesia (REI) DPD Jawa Timur kembali dilanjutkan. Kali ini, pengamanan di arena Musda diperketat. Sejumlah petugas kepolisian disiagakan di pintu masuk Hotel Shangril-la dan di luar hotel.
Pantauan okezone di lokasi, ketatnya pengamanan ini terlihat ketika sejumlah peserta yang masuk kedalam hotel diperiksa oleh security hotel yang didampingi petugas kepolisian. Pengamanan seperti itu juga sama pada hari sebelumnya. Bedanya, kali ini mereka yang hendak masuk ke arena Musda ditanyai soal ID-Card.
Sejumlah wartawan yang hendak meliput acara Musda juga tak luput dari pemeriksaan petugas. "Silahkan registasi dulu mas. Jika ingin masuk ke arena Musda," kata Petugas Sekurity di depan pintu masuk Hotel Shangril-la, Jalan Mayjend Sungkono, Surabaya, Kamis (24/6/2011).
Sementara di dalam ruang Musda Ballroom A dan B sedang berlangsung rangkaian acara Musda dengan agenda Motivasi. Hingga saat ini, Musda ke-12 Jatim masih berlangsung kondusif. Rencananya sesuai dengan jadwal Musda agenda pembacaan visi dan misi bakal calon ketua DPD REI 2011-2014 akan berlangsung pada pukul 14.28 WIB.
Seperti diberitakan sebelumnya, Musda REI DPD Jatim berlangsung ricuh. Sejumlah peserta terlibat baku hantam. Kericuhan itu dipicu banyaknya 'penumpang gelap' di dalam Musda. Mereka yang seharusnya memperoleh jatah sebagai peserta dijadikan sebagai peninjau. Otomatis, protes pun tak terelakkan hingga berakhir ricuh.
Sementara dalam Musda ke-12 ini, setidaknya dua bakal calon kuat yang bakal berebut kursi DPD REI Jawa Timur. Mereka adalah Incumbent Henry J Gunawan dan Erlangga Satriaguna, PT Jatim Graha Utama. Beredar kabar bahwa Erlangga bakal terpilih secara aklamasi.
(Widi Agustian)