JAKARTA - Pergerakan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) diprediksi akan menguat hari ini. Pergerakan nilai tukar rupiah ini akan positif kendati pasar saham diprediksi bergerak mixed.
"Rupiah, kami perkirakan ada potensi penguatan menuju kisaran antara Rp9.630-9.640 per dolar," ungkap Ekonom dari Samuel Sekuritas Lana Soelistianingsih dalam riset hariannya, Kamis (29/11/2012)
Pasar global, semalam ditutup menguat. Sejumlah saham yang diperdagangkan di Wall Street menguat akan adanya harapan pada kebijakan fiscal cliff .
"Pasar Eropa juga positif menyambut kebijakan YUnani sehingga pasar Asia kemungkinan menguat kendati mixed," tambahnya.
Sebagai informasi, Rupiah, menurut kurs tengah Bank Indonesia (BI) kemarin ditutup menguat ke Rp9.603 per USD dibandingkan dengan periode sebelumnya Rp9.618 per USD. Menurut Bloomberg, rupiah berada di posisi Rp9.600 per USD.
Tapi menurut yahoofinance, rupiah ada di Rp9.619 per USD. Di mana kisaran perdagangan harian mata uang RI ada di Rp9.634-Rp9.640 per USD