JAKARTA - Setelah nyaman di level Rp12.100 per USD, Rupiah hari ini melemah. Jelang Long Weekend karena Tahun Baru Imlek, Rupiah melemah di level Rp12.213 per USD.
Melansir Bloomberg Dollar Index, Rabu (29/1/2014) Rupiah dalam pergerakan non-delivery forward (NDF) melemah 47 poin atau 0,39 persen ke Rp12.213 per USD. Adapun pergerakan hariannya, Rupiah nyaman di level Rp12.200-Rp12.244 per USD.
Sementara itu, yahoofinance mencatat, Rupiah melemah 48 poin atau 0,40 persen menjadi Rp12.213 per USD. Sedangkan dalam pergerakan hariannya Rupiah berada di kisaran Rp12.165-12.228 per USD.
Melemahnya pergerakan Rupiah hari ini di level Rp12.200-an membuat Kurs tengah Bank Indonesia (BI) melemah di level Rp12.226 per USD. Angka tersebut dibandingkan periode sebelumnya di level Rp12.154 per USD.
Sebelumnya, Nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) kemarin, menguat tipis. Terpantau Rupiah pada penutupan sore ini nyaman di level Rp12.166 per USD.
(Fakhri Rezy)