Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Harga Minyak Terus Turun, BBM Juga Bisa Turun

Kurniasih Miftakhul Jannah , Jurnalis-Selasa, 02 Desember 2014 |12:47 WIB
Harga Minyak Terus Turun, BBM Juga Bisa Turun
Harga Minyak Terus Turun, BBM Juga Bisa Turun. (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA Harga minyak mentah dunia terus mengalami penurunan. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said menyatakan akan mengkaji ulang terkait penetapan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi.

Bahkan, Sudirman menyebutkan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro untuk membahas harga terkini minyak dunia.

"Seperti yang sering saya katakan, kita terus mengkaji perkembangan harga BBM. Sudah koordinasi dengan Menkeu, kita akan dukung untuk menghitung kembali, kemudian mengusulkan akan merumuskan mekanisme subsidi yang lebih efektif seperti apa," ungkapnya di Gedung Bank Indonesia, Selasa (2/12/2014).

Sementara mengenai rencana penurunan harga BBM, pihaknya mengatakan tidak boleh melampaui harga keekonomian.

"Sering saya katakan, prinsipnya harga subsidi tidak boleh melampaui harga keekonomian. Jadi, sudah pasti kalau kecenderungan turun terus akan ada peninjauan secara keseluruhan kebijakan subsidi," jelasnya.

(Widi Agustian)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement