Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sri Mulyani Blakblakan Soal 6 Tahun di World Bank

Rani Hardjanti , Jurnalis-Rabu, 27 Juli 2016 |13:17 WIB
Sri Mulyani Blakblakan Soal 6 Tahun di World Bank
Ilustrasi: (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Menjalani posisi penting di World Bank selama enam tahun bukanlah waktu yang singkat bagi Sri Mulyani. Dia memiliki segudang cerita.

Menurutnya, selama menjadi pemimpin di World Bank terasa sangat berbeda dengan lembaga pada umumnya.

"Tidak seperti yang lain, menyatukan lebih dari 180 negara dalam komitmen bersama untuk mengakhiri kemiskinan dan berbagi kemakmuran," ujarnya, dalam keterangan tertulisnya, Rabu (27/7/2016).

[Baca KJuga: Reshuffle, Sri Mulyani Akan Fokus dalam Pembangunan Indonesia]

Menurutnya, selama menjabat di World Bank, hal ini menjadi hak istimewa untuk mengawasi operasi dari lembaga yang benar-benar multilateral.

Sri Mulyani resmi didaulat menjadi Menteri Keuangan, menggantikan Bambang Brodjonegoro. Sri Mulyani pun disebut telah menyelesaikan usulan ‘transfernya’ dari World Bank untuk masuk dalam kabinet yang dipimpin Presiden Jokowi.

“Beliau sudah mendapatkan izin dari World Bank,” kata Menteri Sekretaris Negara, Pratikno. (dng)

(Rani Hardjanti)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement