Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Dirjen Pajak: Saya Tidak Punya Data Panama Papers

Feby Novalius , Jurnalis-Kamis, 25 Agustus 2016 |23:01 WIB
Dirjen Pajak: Saya Tidak Punya Data Panama Papers
Ilustrasi (Foto : Shutterstock)
A
A
A

JAKARTA - Komisi XI DPR RI meminta Direktur Jenderal Pajak (Dirjen Pajak) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Ken Dwijugeasteadi membuktikan data wajib pajak di Panama Papers untuk segera bisa mengikuti tax amnesty. Pasalnya, realisasi tax amnesty baru 0,6 persen dari target.

Menanggapi hal tersebut, Direktur Jenderal Pajak (Dirjen Pajak) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Ken Dwijugiasteadi malah mengelak bila DJP hanya punya data wajib pajak besar bukan data Panama Papers.

"Saya gak punya (data Panama Papers). Saya punya itu data wajib pajak besar,"tegas Ken di Gedung DPR RI, Jakarta, Kamis (25/8/2016).

Sebelumnya, DJP mengumumkan bahwa dari 1.038 data Panama Papers terdapat 889 WP orang Indonesia yang sesuai dengan data DJP. Dengan data tersebut pun, ada kemungkinan WP yang masuk Panama Papers tersebut untuk mendapatkan tax amnesty.

Semua WP pun bisa mendapatkan kebijakan pengampunan pajak termasuk WP yang ada di Panama Papers.

Sekedar informasi, The International Consorsium of Investigative Journalists atau dikenal dengan sebutan Panama Papers telah membocorkan data para Wajib Pajak menyembunyikan uangnnya di negara-negara tax havens atau negara yang memberikan keringanan pajak.

(Fakhri Rezy)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement